PENYERAHAN SERTIFIKAT KELAIKAN LAUT MILITER KAPAL SELAM ALUGORO-405

Thursday, 8 April 2021

Rabu(31/3) Di ruang kerja Kabid Kelaikan Laut Lt. 10 Gedung A.H, Kolonel Laut (T) Yudiarto mewakili Kapuslaik Kemhan, menyerahkan Sertifikat Kelaikan Laut Militer Kapal Selam Alugoro – 405 kepada Ibu Rima Rachmani Anwar, S.Ikom selaku perwakilan DSME CO., LTD Jakarta, kegiatan berjalan lancar dengan selalu memperhatikan dan mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19.

Penandatanganan dan Penyerahan Sertifikat Kelaikan Militer Kapal Selam Alugoro – 405 dilaksanakan setelah seluruh proses kegiatan Sertifikasi Kelaikan Laut Militer yang meliputi kegiatan Aplikasi, Verifikasi Dokumen/Review Document, Pemeriksaan Kesesuaian/Conformity Inspection dan Pengujian Fungsi/Functional Test yang telah dilaksanakan oleh Tim IMSA (Indonesian Military Seaworthiness Authority).

Kapal Selam Alugoro-405 merupakan salah satu program pembangunan kekuatan pertahanan khususnya Matra Laut, yang akan digunakan oleh Satuan TNI Angkatan Laut untuk melaksanakan pengamanan di laut baik untuk kegiatan latihan maupun untuk tugas-tugas operasi dalam rangka menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia seutuhnya.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia