Karoum dan Karo Infohan Terima Audiensi JPKP Generasi Lintas Budaya

Sabtu, 24 Mei 2025

Jakarta – Kepala Biro Umum (Karoum) Setjen Kemhan Marsma TNI Toni Setiawan bersama Kepala Biro Informasi Pertahanan (Infohan) Setjen Kemhan Brigjen TNI Frega Wenas menerima audiensi dari Jaringan Pendamping Kebijakan dan Pembangunan (JPKP) Generasi Lintas Budaya (GLB) di Kementerian Pertahanan, Jakarta, pada Jumat (23/5/2025).

Dalam sambutannya, Karoum Setjen Kemhan Marsma TNI Toni Setiawan menyampaikan bahwa terdapat relevansi antara program JPKP dengan beberapa program strategis Kemhan, khususnya dalam hal penanaman dan peningkatan nilai-nilai bela negara.

Sementara itu, Karo Infohan Setjen Kemhan Brigjen TNI Frega Wenas menjelaskan bahwa peran Biro Informasi Pertahanan kini lebih luas. “Informasi Pertahanan tidak hanya berfungsi menyampaikan berita atau foto, tetapi juga berperan sebagai sarana edukasi agar masyarakat memahami arti penting pertahanan secara mendalam,” ujar Karo Infohan.

Dalam kesempatan ini, Ketua Umum Generasi Lintas Budaya yang sekaligus Ketua Hubungan Antar Lembaga DPP JPKP Raja Asdi turut menyampaikan paparan terkait kegiatan yang telah dilakukan JPKP. (Biro Infohan Setjen Kemhan)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia