Acara HUT Pusdatin ke-45, Purna Tugas dan Kenaikan Pangkat Bagi Personil Pusdatin Kemhan

Friday, 2 October 2020

Jakarta, 2 Oktober 2020. Pusdatin Kemhan mengadakan acara perayaan hari ulang tahun (HUT) Pusdatin Kemhan yang ke-45, pelepasan purna tugas dan syukuran kenaikan pangkat personil Pusdatin. Personil yang melaksanakan purna tugas adalah Kolonel (Purn) S.T. Mohammad Karim Zazuli S.M., Letkol (Purn) Rusbandi, sedangkan personil dari ASN adalah PNS Moh. Yasin dan PNS Sri Hastuti. Adapun Personil yang melaksanakan kenaikan pangkat satu tingkat dari pangkat semula adalah Kolonel Chb Damian Adi Susastyo, S.H, Mayor Inf Albertus Sudarmanto, Mayor Laut (KH) Yudi Listiyono, S.Kom., Kopda Riyadi, sedangkan personil dari ASN adalah Penda Zulkifli Ali Riza, S.E.

 

Masih dalam kondisi pandemi Covid-19 serta upaya mencegah penyebarannya, acara dilaksanakan melalui dua metode, yaitu secara langsung di Ruang Rapat Utama Gedung Untung Surapati Lt. 2 dengan memperhatikan protokol Kesehatan Covid-19 dan secara virtual melalui video conference dari ruangan kerja atau kediaman masing-masing pegawai Pusdatin Kemhan. Acara dilaksanakan pada hari Jumat, 2 Oktober 2020 pukul 09.00 WIB, dihadiri oleh Kapusdatin Kemhan Brigjen TNI Dede Mulyana, S.Sos., M.Tr(Han)., Pejabat Eselon III, dan perwakilan Pejabat Eselon IV. Acara dibuka dengan sambutan Kapusdatin Kemhan.

 

Dalam sambutannya Kapusdatin mengucap syukur atas hari jadi Pusdatin Kemhan ke-45 dan mendoakan semoga Pusdatin Kemhan selalu siap dalam mendukung tercapainya tugas pokok Kementerian Pertahanan khususnya dalam bidang Teknologi Informasi. Kapusdatin juga mengucapkan selamat melaksanakan purna tugas dan berterima kasih kepada personil yang purna tugas atas dedikasi, kerjasama, dukungan dan pengabdiannya selama bertugas di Pusdatin Kemhan. Tidak hanya itu, Kapusdatin juga memberikan apresiasi terhadap personil yang melaksanakan kenaikan pangkat. Beliau berpesan bahwa kenaikan pangkat merupakan penghargaan dari pimpinan atas dedikasi dan prestasi dalam pelaksanaan tugas dan dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Di akhir sambutannya, Kapusdatin mengapresiasi serangkaian acara tradisi ini yang patut dilestarikan karena tradisi seperti ini merupakan salah satu ungkapan syukur juga sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan kepada personil siapapun yang akan mengakhiri masa dinas dan melaksanakan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi. Kapusdatin mengingatkan kepada seluruh personil aktif Pusdatin Kemhan untuk meluruskan niat dan satukan hati bersama-sama bekerja keras agar tugas ke depan yang akan dihadapi dapat dicapai dengan hasil yang maksimal, profesional, tepat waktu dan akuntabel demi kemajuan Pusdatin Kemhan.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia