Pembahasan Penyelarasan Data Prioritas Kemhan 2024 dengan Satu Data Indonesia (SDI)

Wednesday, 13 December 2023

Jakarta, 13 Desember 2023. Pusat Data dan Informasi Kementerian Pertahanan (Pusdatin Kemhan) mengadakan diskusi bersama dengan Satu Data Indonesia (SDI) terkait dengan Data Prioritas yang diusulkan Kemhan pada tahun 2024 mendatang. Kegiatan ini dilaksanakan secara online melalui video conference Zoom pada hari Rabu, 13 Desember 2023 bertempat di Ruang SIPP Pusdatin Kemhan. Kegiatan rapat ini dibuka oleh Kepala Bidang Pengembangan dan Pengelolaan Sistem Informasi Pertahanan (Kabid Banglola Sisfohan) Kolonel Chb Damian Adhi Susastyo, M.H mewakili Kepala Pusat Data dan Informasi Kementerian Pertahanan yang berhalangan hadir. Turut hadir pula Chief Data and Governance Officer SDI Ibu Dini Maghfirra, M.Sc., Ph.D beserta staf, perwakilan Ditjen Kuathan Kemhan, perwakilan Ditjen Strahan Kemhan, perwakilan Ditjen Renhan Kemhan, para pejabat Eselon III Pusdatin Kemhan, Kasubbid Pullata Pusdatin Kemhan serta staf Subbid Pullata Bid Banglola Sisfohan Pusdatin Kemhan.

Kegiatan diskusi diawali dengan penyampaian tanggapan oleh Kabid Banglola Sisfohan Pusdatin Kemhan mengenai hasil Workshop Gotong Royong Data (WGRD) 2023 Tahap IV dan review usulan Data Prioritas Kemhan tahun 2024 mendatang. Kegiatan dilanjutkan dengan paparan oleh Ibu Dini Maghfirra, M.Sc., Ph.D. yang membahas tentang:

  1. Hasil Perencanaan Data Prioritas 2022/2023
  2. Problematika Perencanaan Data Prioritas 2022/2023
  3. Strategi Perencanaan Data Prioritas 2024
  4. Dasar penerapan Strategi Perencanaan Data Prioritas 2024

Kegiatan diskusi ini menghasilkan kesepakatan terkait pengusulan Data Prioritas Kemhan 2024 dan diharapkan Portal Layanan Data Terbuka Kemhan dapat terintegrasi dengan Portal Satu Data Indonesia.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia