Acara Serah Terima Jabatan dan Lepas Sambut Pejabat Eselon II, Halal Bilhalal 1 Syawal 1444 H serta Pelepasan Pegawai yang Memasuki Masa Purna Tugas di lingkungan Ditjen Kuathan Kemhan

Rabu, 3 Mei 2023

 (Jakarta, 2 Mei 2023). Acara Serah Terima Jabatan dan Lepas Sambut Pejabat Eselon II, Halal Bilhalal 1 Syawal 1444 H serta Pelepasan Pegawai yang Memasuki Masa Purna Tugas di lingkungan Ditjen Kuathan Kemhan pada hari Selasa tanggal 2 Mei 2023, dipimpin Dirjen Kuathan Kemhan Laksda TNI Dr. Bambang Irwanto, M.Tr (Han)., CHRMP., diikuti Sesditjen Kuathan Kemhan Brigjen TNI Jimmy Alexander Adirman, S.E., para Direktur dan Pejabat Eselon III dan IV serta Anggota Ditjen Kuathan Kemhan, dilaksanakan dalam suasana khidmat dan kekeluargaan. Serah Terima Jabatan Pejabat Eselon II terdiri Direktur Sumber Daya Manusia (Dir SDM) Ditjen Kuathan Kemhan dari Brigjen TNI Manofarianto, S.E., M.A. yang mendapat jabatan baru sebagai Pati Mabes TNI kepada Brigjen TNI Hendy Antariksa yang sebelumnya menjabat Kapuskodalad dan Direktur Materiil (Dirmat) Ditjen Kuathan Kemhan dari Brigjen TNI Subagyo, S.E., M.M. yang akan memasuki Masa Purna Tugas kepada Brigjen TNI Totok Budhi Sugiarto, S.E., M.A. yang sebelumnya menjabat Auditor Madya Itjen Kemhan. Pelepasan Pegawai yang Memasuki Masa Purna Tugas sebanyak lima orang Prajurit atas nama Kolonel Inf Kustiman, Kolonel Ckm (W) Cicut Sawitri, Letkol Ckm (W) Hartini, Letkol Inf Purwanto, Mayor Caj (W) Arnida dan Letda Lek Heribertus Triatmaji, serta tujuh orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) atas nama Dra. Pudji Astuti, M.Si., Sulardi, Sutrisno, S.Pd., Sri Handari, S.Sos., Rohili, S.E., Wiwik TR, Desiysnti dan Nurlis.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia