Pemahaman Tentang Konsep Hanneg Diharapkan Dapat Menambah Kecintaan Pada Bangsa dan Negara

Selasa, 22 Agustus 2017

bakohumasJakarta – Pusat Komunikasi Publik Kementerian Pertahanan menyelenggarakan kegiatan forum komunikasi Bakohumas yang diikuti oleh pejabat humas Kementerian/Lembaga dan BUMN Pusat, Selasa (22/8) di Aula Gedung AH Nasution, Kantor Kemhan, Jakarta. Dalam amanat Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan Dr Widodo yang dibacakan oleh Kepala Bidang Opini Puskom Publik Kemhan Kol. Czi. Untung Waluyo SE. Turut berbicara dalam pembukaan Forum Bakohumas yang rutin dilaksanakan oleh anggota Kementerian/Lembaga anggota Bakohumas ini Staf Ahli Menterian Kominfo Bidang Komunikasi Drs Gungun Siswadi MSi.

Menjadi narasumber dalam forum komunikasi bakohumas yang mengangkat tema ”melalui forum komunikasi bakohumas, kita tingkatkan wawasan dan pemahaman tentang pertahanan negara” ini adalah Sekretaris Ditjen Strahan Kemhan Brigjen TNI M.Nakir S.IP. Kemhan menganggap penting mengangkat tema ini karena pemahaman yang luas terhadap konsepsi pertahanan negara akan menambah wawasan dan kecintaan Warga Negara terhadap Indonesia.

Dalam amanat Sekjen Kemhan yang dibacakan oleh Kabid Opini Puskom Publik Kemhan dikatakan bahwa penyelenggaraan kegiatan forum komunikasi bakohumas ini dinilai sangat penting untuk saling berbagi informasi dan mendesiminasi informasi kepada publik melalui para pejabat kehumasan di masing-masing instansi.

Kepada seluruh peserta Bakohumas Sekjen Kemhan menegaskan sebagai insan humas yang memiliki kemampuan menjangkau seluruh komponen masyarakat, baik di lingkungan kantor maupun di masyarakat, anggota Bakohumas juga merupakan fasilitator kebijakan pemerintah kepada masyarakat. untuk itu, diharapkan kebijakan-kebijakan tersebut dapat dipahami dengan baik oleh masyarakat. Diharapkan sinergitas antar Kementerian/Lembaga semakin meningkat sehingga penyelenggaraan pertahanan negara dapat semakin optimal.

Menhan selalu menyatakan pertahanan negara bukan hanya tanggung jawab Kementerian Pertahanan dan TNI saja, tapi juga menjadi tanggung jawab seluruh komponen bangsa, termasuk peran seluruh instansi terkait baik instansi pemerintah maupun non pemerintah. kementerian pertahanan terus berkomitmen untuk peningkatan kualitas penyelenggaraan pertahanan negara dengan pelaksanaan program-program kerja kementerian pertahanan.

Untuk dapat lebih memahami tentang bagaimana kebijakan pertahanan negara itu, maka melalui forum komunikasi bakohumas ini Kemhan mencoba mensosialisasikannya sekaligus mengharapkan masukan-masukan berharga dari peserta forum untuk digunakan dalam revisi kebijakan pertahanan negara ke depan. Selain itu melalui insan-insan kehumasan, Kemhan juga berharap kebijakan-kebijakan ini dapat juga lebih tersosialisasikan pada masyarakat. (DAS/SGY)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia