Menhan : Paskibraka Putra-Putri Terbaik Bangsa Kader Bela Negara

Rabu, 8 Agustus 2018

SSI_2423JakartaSebanyak 68 putra dan putri terbaik dari berbagai provinsi di Indonesia kini tengah dilatih menjadi tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka). Mereka akan mengibarkan Sang Saka Merah Putih dalam peringatan kemerdekaan 17 Agustus 2018.

Paskibraka adalah putra-putri terbaik bangsa yang dipilih melalui proses seleksi yang sangat ketat, melalui tingkat sekolah hingga tingkat provinsi, dengan kriteria yang sangat tinggi, aspek fisik, intelektual, psikologi, wawasan kebangsaan dan mental idiologi”, Hal tersebut dikatakan Menhan RI Ryamizard Ryacudu pada saat memberi pembekalan kepada anggota Paskibraka yang didampingi pembina dan pelatihnya. Rabu (8/8), di Wisma Soegondo Djojopoespito, PP-PON Cibubur, Jakarta Timur.

Kebanggaan tersebut harus disertai tanggung jawab sebagai generasi yang memiliki patriotisme. Dengan demikian, para Anggota Paskibraka menjadi generasi bangsa yang memiliki tanggung jawab memelihara dan menyebarkan nilai-nilai bela negara. “Kalian dipersiapkan menjadi kader-kader bela negara dan garda terdepan bangsa yang mengemban amanah untuk mengawaki dan mengawal proses pembangunan nasional disegala lini demi menuju masyarakat Indonesia yang adil, makmur dan sentosa”, ujar Menhan.

Paskibraka sudah mempunyai gen dan DNA untuk menjadi pejuang sejati Republik Indonesia, kesadaran bela negara seyogyanya telah mendarah daging dalam diri dari kehidupan kalian”, ungkap Menhan.

Sebagai patriot bangsa harus tetap memiliki jatidiri dan karakter yang berlandaskan Pancasila dan UUD 1945, di dada kalian juga tertanam amanah yang besar untuk menjaga keutuhan NKRI sebagai harga mati yang tidak dapat ditawar-tawar lagi.  “Kobarkan di dada kalian jargon NKRI harga mati”, tegas Menhan.

Lebih lanjut Menhan berpesan, sekembalinya kalian ke daerah masing–masing hendaknya selalu memacu diri meraih prestasi tanpa pamrih, menjadi teladan bagi generasi muda dimasa depan yang unggul serta menjadi generasi yang sukses. Berkaryalah untuk kemajuan bangsa dan negara dan jangan nodai prestasi terbaik kalian sebagai Paskibraka dengan fanatisme yang sempit”, tambah Menhan.

Selain itu, terkandung didalamnya makna persatuan dan kesatuan bangsa yang harus dijaga. Komposisi Paskibraka yang terdiri dari utusan semua provinsi merefleksikan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesa. (WND/SSI)

 




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia