Menhan Prabowo Terima Audiensi PGPI Bahas Pentingnya Kerukunan Umat Beragama

Rabu, 4 Oktober 2023

Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima audiensi Pengurus Pusat dan Daerah Persekutuan Gereja-Gereja Pentakosta Indonesia (PGPI) yang diketuai Pdt. Jason Balompapueng dan seluruh Ketua Daerah PGPI se-Indonesia di Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Rabu (4/10).

Dalam kesempatan itu, Menhan Prabowo menyampaikan pandangan tentang membangun kehidupan sosial, kerukunan umat beragama yang harmonis di tengah keragaman masyarakat Indonesia yang harus dijaga demi pertahanan Republik Indonesia.

“Kerukunan umat beragama adalah suatu bentuk sosialisasi yang damai dan tercipta berkat adanya toleransi agama. Toleransi agama adalah suatu sikap saling pengertian dan menghargai tanpa adanya diskriminasi dalam hal apapun, khususnya dalam hal agama,” kata Menhan.

Di sisi lain, Menhan juga menyampaikan pandangannya tentang pentingnya wawasan nusantara.

Menurut Menhan, wawasan nusantara sangat berkaitan erat dengan ketahanan nasional. Karena keduanya berfungsi sebagai doktrin dasar pengaturan kehidupan nasional.

Dalam penyambutan Menhan, Ketua Umum PGPI menyampaikan ucapan terima kasih karena telah diterima dengan hangat, sekaligus merasa senang karena mendapat kesempatan bertatap muka secara langsung dengan Menhan. (Biro Humas Setjen Kemhan)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia