Kemhan Gelar Sosialisasi Aplikasi Indo Defence Team untuk Dukung Persiapan Indo Defence Expo & Forum 2024
Rabu, 14 Mei 2025Jakarta – Staf Ahli Menhan Bidang Keamanan Laksda TNI Dr. Arif H., S.T., M.Eng., didampingi Ses Ditjen Pothan Kemhan Brigjen TNI Heri Pribadi, membuka Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Indo Defence Team, di ruang Aula Bela Negara Pothan Kemhan, Jakarta, Rabu (14/5/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan menuju penyelenggaraan Indo Defence 2024 Expo & Forum. Dalam sesi sosialisasi yang disampaikan oleh Pusinfo, dijelaskan penggunaan aplikasi Indo Defence Team yang dirancang untuk mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan tersebut.
Selain itu, inovasi ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi komunikasi internal agar informasi dapat tersampaikan dengan cepat dan akurat, menyentralisasi data operasional, memungkinkan pemantauan dan pelaporan secara real-time, memperkuat koordinasi tim, serta mendukung sistem manajemen event. Inovasi ini merupakan bagian dari upaya pengembangan sistem Indo Defence yang modern, terintegrasi, dan terdokumentasi dengan baik.
Turut hadir dalam sosialisasi yaitu para pejabat Eselon II, III, dan IV di lingkungan Kemhan. (Biro Infohan Setjen Kemhan)