Halal Bihalal Baranahan Kemhan

Senin, 11 Agustus 2014

158.jpg

Jakarta , Admin ; Kepala Badan Sarana Pertahanan (Ka Baranahan) Kemhan Laksamana Madya TNI  Ir. Rachmad Lubis, mengadakan acara Halal Bihalal bertempat di lapangan apel Baranahan Kemhan (11/8/14),  Acara Halal Bihalal dalam rangka Idul Fitri 1435 H yang diadakan secara sederhana, diikuti oleh seluruh anggota Baranahan Kemhan.

Dalam kesempatan itu Ka Baranahan Kemhan mengucapkan selamat Idulfitri 1435 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin secara pribadi kepada setiap anggota yang berbaris memberikan salam.

“Idul Fitri memiliki arti kembali kepada kesucian, atau kembali ke asal kejadian. Idul Fitri diambil dari bahasa Arab, yaitu fithrah, berarti suci. Kelahiran seorang manusia, dalam kaca Islam, tidak dibebani dosa apapun. Kelahiran seorang anak, masih dalam pandangan Islam, diibaratkan secarik kertas putih. Kelak, orang tuanya lah yang akan mengarahkan kertas putih itu membentuk dirinya. Dan dalam kenyataannya, perjalanan hidup manusia senantiasa tidak bisa luput dari dosa. Karena itu, perlu upaya mengembalikan kembali pada kondisi sebagaimana asalnya. Itulah makna Idul Fitri.

Idul Fitri memiliki arti kembali kepada kesucian, atau kembali ke asal kejadian. Idul Fitri diambil dari bahasa Arab, yaitu fithrah, berarti suci. Kelahiran seorang manusia, dalam kaca Islam, tidak dibebani dosa apapun. Kelahiran seorang anak, masih dalam pandangan Islam, diibaratkan secarik kertas putih. Kelak, orang tuanya lah yang akan mengarahkan kertas putih itu membentuk dirinya.

Dalam pengertian yang lebih luas, halal-bihalal adalah acara maaf-memaafkan pada hari Lebaran. Keberadaan Lebaran adalah suatu pesta kemenangan umat Islam yang selama bulan Ramadhan telah berhasil melawan berbagai nafsu hewani. Dalam konteks sempit, pesta kemenangan Lebaran ini diperuntukkan bagi umat Islam yang telah berpuasa, dan mereka yang dengan dilandasi iman.

(Admin)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia