Penyumpahan, Pelantikan dan Sertijab Kabid Laik Darat Puslaik Baranahan

Jumat, 9 Februari 2018

180118-sertijab-Kabid-Laik-Darat

Jakarta 09 Januari 2018

Kepala Badan Sarana Pertahanan Kemhan Laksamana Muda TNI Agus Setiadji, S.A.P., selaku inspektur upacara Penyumpahan, Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Kabid Laik Darat Puslaik Baranahan dari Kolonel Cpl Hardi, M.Sc kepada Kolonel Cpl Purnomo, S.I.P. serta serah terima jabatan Kabagproglap Set Baranahan dari Laksamana Pertama TNI Sriyanto, S.T. kepada Kolonel Cpl Hardi, M.Sc. di Aula Baranahan Kemhan gedung A.H. Nasution lantai 16, Kementerian Pertahanan RI.

Irup mengucapkan, rotasi Tour of Duty (TOD) dilingkungan organisasi Baranahan Kemhan merupakan upaya dalam menyegarkan roda organisasi sehingga bersifat normatif dan pembelajaran yang akan dialami oleh seluruh anggota yang ada didalamnya. Dimana rotasi pejabat Baranahan Kemhan tersebut, dilaksanakan secara internal didalam Baranahan Kemhan sendiri tanpa ada yang masuk ke Baranahan.

Kolonel Cpl Hardi, M.Sc sebelumnya menjabat sebagai Kabidlaik Darat Puslaik Baranahan dimana pejabat Kabagproglap Setbaranahan sebelumnya yaitu Laksamana Pertama TNI Sriyanto, S.T. menjabat sebagai Kepala Pusat Kodifikasi Baranahan Kemhan sedangkan pejabat Kabidlaik Darat Puslaik Baranahan dijabat oleh Kolonel Cpl Edy Puryono,S.E., M.M. yang sebelumnya berdinas di Inspektorat Jenderal Kemhan.

Kepada pejabat lama untuk menyerahkan tugas dan tanggungjawab kepada penggantinya masing-masing yang tidak lain masih dalam lingkup organisasi Baranahan.

Diakhir amanat, Irup menghimbau untuk mengevaluasi kinerja yang sudah dilaksanakan setahun kebelakang mulai dari individu sampai pada tingkat Satker untuk disempurnakan pada tahun mendatang serta menghindari hal-hal tidak diinginkan sesuai ukuran kemampuan masing-masing.

(admin)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia