KUNJUNGAN KAPUSREHAB KEMHAN KE WILAYAH KODAM IV/DIPONEGORO

Senin, 29 Juni 2020

  

  

Beberapa hari yang lalu, tepatnya pada hari Rabu tanggal 24 Juni 2020, Kepala Pusat Rehabilitasi Kementerian Pertahanan (Kapusrehab Kemhan) Brigjen TNI dr. Asrofi S. Surachman, SpBP-RE(K), MARS melakukan kegiatan kunjungan kerja ke Wilayah Kodam IV/Dip Propinsi Jawa Tengah. Pada semester I ini, Wilayah Kodam IV/Dip mendapatkan kesempatan untuk diadakan Evaluasi Kecacatan Prajurit oleh PEKP (panitia evaluasi kecacatan prajurit) dari Mabes TNI. Kegiatan PEKP ini, erat kaitannya dengan Pusrehab Kemhan karena para Prajurit TNI dan PNS Kemhan yang telah mendapatkan Keputusan Cacat (Kep Cacat), memiliki hak untuk mendapatkan Layanan Rehabilitasi di Pusrehab Kemhan. Kapusrehab Kemhan dalam pengarahannya di depan para penyandang disabilitas Personel TNI dan PNS Kemhan yang dihadiri sekitar 100 orang, menjelaskan bahwa penyandang disabilitas Personel TNI dan PNS Kemhan mempunyai hak yang sama dalam segala hal diantaranya kesempatan untuk berkarier, naik pangkat dan lain sebagainya sebagaimana telah diatur dalam Undang-undang Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas. Namun sampai dengan saat ini untuk usul kenaikan pangkat (UKP) masih terkendala dengan persyaratan administrasi berupa nilai kesamaptaan jasmani. Oleh karena itu, lanjut kandidat Doktor (S3) menjelaskan bahwa akan ada Permenhan yang mengatur tentang kesamaptaan jasmani bagi penyandang disabilitas Personel TNI dan PNS Kemhan yang saat ini telah diajukan ke pimpinan atas.

Selain kegiatan evaluasi kecacatan prajurit, Kapsurehab Kemhan juga mengunjungi Prajurit TNI (Puspenerbad) yang beberapa hari lalu mengalami kecelakaan helikopter yang saat ini sedang dirawat di RS Tk.III Bhakti Wira Tamtama Kesdam IV/Dip. Kapusrehab Kemhan memberikan semangat dan rasa optimis untuk sembuh serta berupa tali asih kepada kedua prajurit tersebut yakni Praka Nanang dan Praka Ropiq. Kedua prajurit ini rencananya akan mendapatkan layanan Rehabilitasi di Pusrehab Kemhan setelah menjalani pengobatan/perawatan medis.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia