KEGIATAN BAKTI SOSIAL KESEHATAN PUSREHAB KEMHAN DALAM RANGKA HUT PUSREHAB KEMHAN KE-57 TAHUN 2025

Senin, 14 Juli 2025

Pusrehab Kemhan RI menggelar Bakti Sosial Kesehatan dalam rangka HUT ke-57 Pusrehab Kemhan yang jatuh pada tanggal 6 Juli 2025 di Monumen Tempat Lahir (MTL) Jenderal Soedirman, Desa Bantarbarang, Kecamatan Rembang Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah pada hari Kamis tanggal 10 Juli 2025. Kegiatan ini dipimpin oleh Kapusrehab Kemhan Brigjen TNI dr. Daniel Lumadyo Wartoadi, Sp.Rad(K) dan Kepala Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman Kolonel Ckm Dr. dr. Markus Wibowo, Sp.O.T., M.A.R.S. Kegiatan ini dihadiri Wakil Bupati Purbalingga Dimas Prasetyahani, Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Untung Iswahudi,S.Sos,M.Hum,.M.Han, Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar, S.IK,M.Si, unsur Forkopimda, serta cucu Jenderal Soedirman, Ganang Priyambodo Soedirman.

Dalam sambutannya Kapusrehab menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini tidak sekadar memberikan pelayanan kesehatan, tapi juga menghadirkan nilai-nilai kemanusiaan, gotong royong, dan pengabdian. Dengan meneladani semangat pengabdian Jenderal Soedirman Pusrehab Kemhan ingin memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Dalam kegiatan ini diselenggarakan berbagai macam layanan kesehatan secara gratis, mulai dari pengobatan umum, cek kesehatan, pemeriksaan mata dan gigi, donor darah hingga penyuluhan kesehatan. Selain itu, dalam kegiatan ini juga dibagikan paket sembako untuk warga yang kurang mampu, pemberian alat bantu kesehatan berupa 5 kursi roda, 25 walker, 2 kaki palsu, alat bantu dengar, tensi darah digital, termometer, 100 kacamata baca dan alat olahraga berupa bola sepak.

Kepala Pusat Rehabilitasi Kemhan RI, Brigjen TNI dr Daniel Lumadyo Wartodadi Sp.Rad, menyatakan, selain menyelenggarakan kegiatan baksos, momen ini juga digunakan untuk mengenalkan Rumah Sakit Pertahanan Negara, Panglima Besar Jenderal Soedirman, di tempat ia dilahirkan.

Kegiatan ini terselenggara berkat dukungan dari para sponsorship antara lain United Tractor, Kick Andy Foundation, PT. Polaris Alkes Starindo, PT.Anugerah Sarana Sejahtera, PT. Sarana Nikita Jaya, PT. Surgika Alkesindo, PT. Antam, Benih Baik.com, PT.Sanusa Teknologi Utama, PT. Sada Usaha Niaga, PT. Global Medik Persada (Glomeda), PT.Sanusa Teknologi Utama dan PT. PLN. (SubbagDatin Pusrehab)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia