Menhan Ceramah dihadapan Peserta PPSA XVIII Lemhannas

Kamis, 26 Juli 2012

5154a63d6952f2f5a9309fd052b25cd7Jakarta,  Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, Rabu (25/7) memberikan ceramah dihadapan peserta Program Pendidikan Singkat Angkatan XVIII (PPSA) Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas), di Gedung Panca Gatra, Lemhannas, Jakarta. Peserta PPSA XLVIII yang berjumlah 50 orang berasal dari kalangan birokrat yang berada di pusat maupun daerah terdiri dari TNI, POLRI, Lembaga Pemerintah Kementerian/Non- Kementerian, Akademisi, Partai Politik dan Organisasi Kemasyarakatan. Pada kesempatan tersebut, Menhan memberi ceramah mengenai “Kebijakan dan Strategi Pertahanan Negara Dalam Rangka Keutuhan NKRI”. Ceramah secara umum diantaranya mengangkat mengenai Keamanan Nasional Terpadu, Kebijakan Umum Pertahanan Negara, Kebijakan Strategi Pertahanan Negara, Peranan Pertahanan Negara dalam Ketahanan Nasional, Kebijakan Penganggaran dan Kebijakan Kerjasama Pertahanan Internasional.

Sumber  :  DMC




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia