Menhan Diangkat Jadi Warga Kehormatan Korpaskhas

Selasa, 10 November 2015

1012152Bandung,  Menteri Pertahanan, Ryamizard Ryacudu diangkat menjadi warga kehormatan Korps Pasukan Khas (Korpaskhas) TNI AU. Melalui upacara resmi, yang diwarnai beberapa kendaraan tempur dan kendaraan rantis di lapangan Mako Korpaskhas, Senin (09/11) Menhan mendapatkan kehormatan disematkan Brevet Komando, Pisau Komando serta Baret Jingga Pasukan Elit Korpaskhas TNI AU oleh Dankorpaskhas Marsda TNI Adrian Wattimena.

Menhan Ryamizard Ryacudu merupakan Menteri Pertahanan pertama yang diangkat menjadi warga kehormatan Korpaskhas TNI AU. Menhan dalam sambutannya mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya karena telah diberikan kepercayan untuk diangkat menjadi warga kehormatan Korppaskhas. “Saya bangga menjadi bagian dari Korpaskhas, ini kehormatan dan terima kasih kepada semua staf TNI-AU dan Paskhas,” Ungkap Menhan.

Pada kesempatan itu Menhan mengapresiasi dan memuji prestasi pasukan elite TNI Angkatan Udara itu, baik dalam penugasan di dalam maupun di luar negeri. Menhan menyebutkan, para anggota Paskhas memiliki kualifikasi para komando dalam melaksanakan tugasnya dan tetap profesional. Menurut dia, pasukan itu terlatih dan memiliki reputasi yang baik dalam menjaga pertahanan dan kedaulatan NKRI.

Menhan juga berpesan kepada prajurit Paskhas TNI AU sebagai tentara rakyat dan tentara pejuang untuk menghindari sikap yang menimbulkan antipati terhadap TNI dan berperilaku baik-baik dengan rakyat. “hal itu sejalan dengan moto TNI bersama rakyat TNI kuat, hebat dan profesionalisme yang siap mewujudkan Indonesia yang berdaulat , mandiri dan berkepribadian”. Ungkap Menhan.

Menhan juga meminta untuk selalu berupaya meningkatkan profesionalisme dan naluri tempur sebagai prajurit Paskhas, agar memiliki kesiapan yang tinggi didalam menjalankan tugas negara.

Menhan juga mengatakan bahwa kekuatan suatu bangsa dapat diukur dari sikap kebersamaan seluruh komponen bangsa. Oleh karena itu Menhan menekankan agar prajurit Paskhas selalu menjaga dan memelihara persatuan dan kesatuan sebagai modal utama untuk menjadi negara yang kuat dan disegani dunia internasional. ” loyalitas dan disiplin yang telah ditampilkan prajurit profesional Paskhas TNI AU harus terus dijaga”. tutur Menhan.

Khusus terkait modernisasi alutsista, menurut Menhan peralatan militer ataupun peralatan khusus yang sudah lama dan ketinggalan akan diperbaharui serta diganti dengan yang baru terutama yang akan digunakan oleh pasukan khusus.

Usai upacara Menhan dengan didampingi Irjen Kemhan, Marsekal Madya TNI Ismono Wijayanto menyaksikan peralatan dan alutsista milik Korpaskhas TNI AU yang dipamerkan dipelataran lapangan Mako Kopaskhas.

Sumber : DMC




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia