KNPI Sebagai Organisasi Pemuda Harus Berperan Dalam Menanamkan Wawasan Kebangsaan

Jumat, 29 Mei 2015

101215Jakarta, Menhan Ryamizard Ryacudu menekankan agar KNPI sebagai organisasi pemuda berperan serta dalam penanaman wawasan kebangsaan, rasa cinta tanah air dan bela negara. Karena sebagai pemuda penerus bangsa, masa depan keutuhan bangsa dan negara ada ditangan calon-calon pemimpin bangsa.

Demikian ditekankan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu, Rabu (27/5) saat menerima kunjungan Ketua Umum DPP KNPI Muhammad Rifai Darus beserta pengurus di Kantor Kemhan, Jakarta.

Menhan juga meminta KNPI untuk ikut memikirkan masa depan bangsa dengan bersama-sama menjaga persatuan dan keutuhan bangsa. KNPI adalah kader pemimpin bangsa, jangan menjadikan organisasi ini sebagai batu loncatan tetapi sebagai bekal pengalaman berorganisasi.

Ketua Umum DPP KNPI Muhammad Rifai menjelaskan bahwa dibawah kepemimpinannya, dirinya berharap mampu mengembalikan KNPI menjadi organisasi pemuda yang terdepan dalam upaya menanamkan rasa bela negara dan wawasan nusantara.

KNPI berharap dapat bekerjasama dengan Kementerian Pertahanan dalam upaya menanamkan wawasan kebangsaan dan bela negara pada para pemuda di daerah perbatasan.

 

Sumber : DMC




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia