FORUM KOMUNIKASI PENDIDIKAN T.A. 2012

Kamis, 31 Mei 2012

4Forum Komunikasi (Forkom) Diklat Badiklat Kemhan TA. 2012 dilaksanakan pada tanggal 30 Mei 2012 di Badiklat Kemhan Jl. Salemba Raya No. 14 Jakarta Pusat merupakan salah satu kegiatan Badiklat Kemhan untuk meningkatkan kerjasama dengan berbagai pihak, khususnya     lembaga-lembaga Diklat di luar Kemhan dalam rangka memperkuat networking dan pengembangan sistem Diklat yang lebih dinamis dan bermutu sehingga mampu menghasilkan output Diklat yang berkualitas. Kali ini kegiatan ini mengambil tema “Revitalisasi Program Diklat di lingkungan Kemhan guna menghasilkan SDM Pertahanan yang kompeten dan berdaya saing” dengan pembicara antara lain : Deputi Pembinaan Bidang Diklat Aparatur LAN RI, Kapusdiklat Kepegawaian Deputi Bidang Pengembangan Kepegawaian BKN dan Prof. Dr. Billy Tunas, M.Sc (Guru Besar Universitas Suryadharna dan Dosen Program S 3 UNJ). Pada Akhir kegiatan ini Kabadiklat Kemhan menyampaikan bahwa : Studi banding tentang Kompetensi TNI/PNS dan Widyaiswara hendaknya dilakukan melalui pembinaan personel, Diklat dan kerjasama dengan instansi terkait guna meningkatkan kompetensi dan profesionalisme, Masalah Diklat yang terjadi di lingkungan Kemhan harus ditindak lanjuti antara Biro Kepegawaian Setjen Kemhan, Badiklat Kemhan dan Ditjen Kuathan dalam rangka merumuskan jenis Diklat yang sesuai dengan jabatan fungsional yang sudah dikelompokkan sesuai Permenhan No. 1 Tahun 2011 dan Pembinaan karier PNS terkait dengan Diklat yang diselenggarakan oleh Kemhan harus disinkronisasikan dengan jabatan fungsional yang ada di lingkungan Kemhan.





Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia