Upacara Bulanan

Minggu, 17 Januari 2016

TFH 3944 Portal

Pada hari Senin, tanggal 18 Januari 2016 Pukul 07.00 WIB Anggota Set Badiklat Kemhan dan Pusdiklat Tekfunghan melaksanakan kegiatan Upacara Bulanan bertempat dilapangan Apel Badiklat Kemhan Jln. Salemba Raya No. 14 dengan Inspektur Upacara Kolonel Adm Sarma Balige Panjaitan, S.Sos Kabid Opsdiklat Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan.

Dalam mengawali amanatnya, Menteri Pertahanan yang dibacakan irup, menyatakan yang dibacakan oleh Irup bahwa memasuki tahun 2016 Kementerian Pertahanan mengadakan perubahan dalam pelaksanaan upacara bendera, yang semula upacara bendera hanya sebulan sekali setiap tanggal 17, diubah menjadi setiap minggu di hari senin dengan harapan dapat meningkatkan disiplin, loyalitas dan peningkatan kinerja Kementerian Pertahanan.

Beberapa waktu lalu, Kementerian Pertahanan telah melaksanakan Rapat Pimpinan TA. 2016. Yang bertujuan untuk mengevaluasi pelasanaan program kerja TA. 2015 dan penyamaan visi, misi penyelenggaraan pertahanan negara serta penyampaian esensi Kebijakan Menteri Pertahanan Tahun 2016. Kebijakan tersebut menjadi Pedoman bagi Kementerian Pertahanan dan TNI dalam menentukan sasaran pembangunan pertahanan negara serta arah kebijakan dan strategi nasional penyelenggaraan negara tahun 2016. Sasaran pembangunan pertahanan negara 2016, meliputi:

Pertama, Terwujudnya TNI yang profesional dengan organisasi yang berpola piramida;

Kedua, Terwujudnya semangat bela negara pada rakyat;

Ketiga, Terwujudnya Alutsista yang moden dengan semaksimal mungkin memanfaatkan industri pertahanan dalam negeri.

Sedangkan arah kebijakan adalah:

Pertama, Menyelaraskan pengembangan industri pertahanan sesuai dengan arah perwujudan pemenuhan kekuatan pokok (Minimum Essential Force)

Kedua, Meningkatkan profesionalisme personel TNI, pada aspek kesejahteraan melalui penyediaan fasilitas perumahan dan aspek sumber daya manusia melalui pendidikan dan latihan.

Ketiga, Mewujudkan intelijen dan kontra-intelijen yang efektif melalui penguatan koordinasi dan penyediaan infrastruktur intelijen dan kontra intelijen.

Keempat, Memperkuat upaya pengamanan laut dan daerah perbatasan dengan peningkatan sarana dan prasarana pendukung.

Kelima, Mendukung efektivitas sistem informasi keamanan nasional.

 

Pada Upacara bendera kali ini, kita akan melepas 14 pegawai Kementerian Pertahanan yang memasuki masa purna tugas, terdiri dari 8 orang TNI dan 6 orang PNS (2 orang diantaranya telah meninggal dunia).

 




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia