Penutupan KIBA Gel I

Rabu, 22 Juni 2016

TPD 74Kapusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan Laksamana Pertama TNI Benny Rijanto Rudy S., M.B.A. selaku Inspektur Upacara telah menutup dengan resmi empat Kursus sekaligus, hari Rabu, pukul 09.00 WIB di Aula Lantai Dasar Gedung Pusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan.

Kursus yang ditutup tersebut adalah Kursus Intensif Bahasa Arab Tingkat Dasar ke-40, Bahasa Jepang Tingkat Dasar ke-32, Bahasa Jerman Tingkat Dasar ke-34 dan Bahasa Mandarin Tingkat Dasar ke-38 TA. 2016.

Dalam amanatnya Kapusdiklat Bahasa mengucapkan selamat atas keberhasilan peserta dalam menyelesaikan pendidikan dan berharap para mantan siswa tidak terlena dengan keberhasilan tersebut. Meski pendidikan ini sudah ditutup bukan berarti proses belajar berhenti sampai di sini. Jalan menuju kesuksesan masih panjang, tahap selanjutnya merupakan tahap yang lebih sulit, karena akan ditantang untuk dapat memelihara dan bahkan dituntut untuk meningkatkan kemampuan yang telah dipelajari sebelumnya, namun kali ini di luar kelas dan dalam lingkungan yang berbeda.

Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk memelihara dan bahkan meningkatkan keterampilan berbahasa asing. Salah satunya adalah melalui pemanfaatan kemajuan teknologi informasi saat ini, seperti internet dan TV Kabel. Para alumni juga dapat membentuk suatu komunitas bahasa menggunakan sarana media sosial atau melalui media sosial Pusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan agar dapat terus berkomunikasi dan berdiskusi menggunakan bahasa yang telah dipelajari bersama.






Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia