Pembukaan KIBI Ke-89 dan KIBI TOEFL Ke-6 TA. 2016

Rabu, 31 Agustus 2016

Kursus Intensif Bahasa Inggris (KIBI) ke-89 dan KIBI TOEFL ke-6 TA. 2016 hari ini Kamis 1 September 2016 dibuka dengan resmi oleh Kapusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan Laksamana Pertama TNI Benny Rijanto Rudy S., M.B.A. selaku Inspektur Upacara. Upacara dilaksanakan di Aula Gedung Nastaf Pusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan pukul 10.10 WIB.

Kursus ini akan berlangsung selama 4 bulan dengan jumlah jam pelajaran 532 jam pelajaran @45 menit mulai tanggal 01 September sampai dengan 09 Desember 2016, dengan alokasi peserta 84 orang.

Dalam amanatnya, Kapusdiklat Bahasa menyampaikan bahwa pendidikan dan pelatihan diselenggarakan untuk membekali para peserta dengan keterampilan berbahasa Inggris. Dengan pembekalan ini diharapkan para peserta akan mampu melaksanakan penugasan dan bahkan mengikuti pendidikan yang memerlukan kemampuan berbahasa Inggris seperti penyambutan tamu asing, seminar, workshop, pertemuan bilateral maupun multilateral.





Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia