Pembukaan Suskatjemen Kepegawaian Kemhan TA. 2018

Jumat, 23 Februari 2018

BRIGJEN TNI ARIS MARTANTO: SUSKAT JEMEN KEPEGAWAIAN DIARAHKAN UNTUK TERCAPAINYA PELAYANAN PUBLIK YANG PRIMA

Jakarta Rabu & Februari 2018. Bertempat di Aula Pusdiklat Jemenhan Badiklat Kemhan Gedung LB Moerdani Lantai V, Jalan jati Nomor 1 Pondok Labu jakarta Selatan, kapusdiklat jemenhan Brigadir Jenderal TNI Aris Martanto membuka secara resmi Kursus Singkat Mnajemen Kepegawaian Kemhan Tahun Anggaran 2018. Upacara pembukaan dihadiri oleh seluruh peserta diklat sebanyak 30 orang, para tamu undangan dan pejabat eselon III dan eselon IV Pusdiklat Jemenhan berlangsung aman tertib dan lancar.

Dalam amanatnya, Kapusdiklat jemenhan antara lain mengucapkan selamat datang disertai harapan agar para pesrta diklat dapat memanfaatkan kesempatan yang sangat baik ini untuk menimba ilmu di bidang manajemen kepegawaian agar mampu diaplikasikan dalam bidang tugas masing masing di lingkungan unit kerja atau unit organisasi. Lebih lanjut Brigjen Aris Martanto menegaskan bahwa perkembangan lingkungan strategis yang penuh tantangan dan peluang menuntut kemampuan aparatur negara untuk memberikan pelayanan yang berorientasi kebutuhan dan kepuasan publik. Keberhasilan pelayanan publik dalam penyelenggaraan pemerintahan dipengaruhi dari berbagai faktor diantaranya kelembagaan, kepegawaian, proses pengawasan dan akuntabilitas. Salah satu faktor penting yang juga menjadi fokus diklat kali ini adalah masalah kepegawaian karena berpengaruh langsung pada perbaikan pelayanan publik.

Melihat potret pegawai di lingkungan birokrasi sering berkisar pada permasalahan rendahnya profesionalisme, tingkat kesejahteraan yang belum memadai, distribusi dan komposisi yang ideal, penempatan dalam jabatan yang belum didasarkan pada kompetensi, penilaian kinerja yang belum obyektif, kenaikan pangkat yang belum didasarkan pada prestasi kerja, budaya kerja dan etos kerja yang masih relatif rendah. Banyak persoalan yang perlu penyelesaian secara komprehensif, terencana dan sistematis.

Kursus singkat yang berlangsung selama 5 hari kerja ini diharapkan mampu untuk menjawab berbagai tuntutan akan kebutuhan tentang manajemen kepegawaian yang mampu membawa perubahan pelayanan publik yang bersifat prima. Pelayanan publik yang merupakan tuntutan kebutuhan manajemen kepegawaian modern.BGK_5036




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia