Pembukaan Diklatpim Tk. IV TA. 2019

Sabtu, 14 September 2019

Jakarta, Senin, 19 Augustus 2019. Bertempat di Aula Pusdiklat Jemenhan Badiklat Kemhan  Lantai V LB. Moerdani Jl. Jati No. 1 Pondoklabu Jakarta Selatan, Kapusdiklat Jemenhan Badiklat Kemhan Ir. Erwan Heruwicaksono, M.I.T. M.Han membuka secara resmi Diklat Kepemimpinan (Diklatpim) Tk.  IV TA. 2019. Turut nadir dalam upacara tersebut, para tamunundangan Dan pejabat Eselon III Dan IV Pusdiklat Jemenhan. Upacara berlangsung tepat pukul 09.00 WIB berlangsung a!an, tertib Dan lancar.

Dalam amanatnya Kapusdiklat Jemenhan Badiklat Kemhan anrara lain mengatakan bahwa sistem manajemen kepegawaian , pejabat struktural sesuai tingkatannya memainkan peranan yang sangat menentukan dalam menjabarkan visi dan misi instansi  ke  dalam program program serta membuat perencanaan pelaksanaan kegiatan instansi dan memimpin bawahannya serta seluruh pemangku kepentingan strategik untuk melaksanakan kegiatan kepemerintahan efektif dan efisien. Tugas tersebut menuntut pegawai untuk memiliki kompetensi kepemimpinan dan kemampuan melakukan perubahan serta pembaharuan sesuai perkembangan lingkungan organisasi.

Menyingkapi pentingnya hal tersebut, Kapusdiklat Jemenhan menyampaikan bahwa Kementerian Pertahanan melalui Pusdiklat Jemenhan Badiklat Kemhan , memandang perlu menyelenggarakan  Diklat Kepemimpinan. Diklat kepemimpinan adalah Diklat yang memeberi wawasan, pengetahuan , keahlian, keterampilan, sikap dan perilaku dalam bidang kepemimpinan aparatur, sehingga mencapai persyaratan kompetensi dalam jenjang jabatan struktural tertentu. Dengan mengikuti Diklat ini diharapkan pegawai memiliki kesamaan pala pikir yang dinamis sehingga memiliki wawasan pengetahuan yang komprehensif dan semangat pengabdian yang beroraientasi pada peningkatan kinerja organisasi.

 




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia