UPACARA PENUTUPAN DIKLAT FUNGSIONAL PEMBENTUKAN AUDITOR AHLI, DIKLAT TEKNIS ADMINISTRASI UMUM TK. II

Kamis, 24 Maret 2016

TUP Editor 2016Portal. P.Tekfunghan, Jakarta. Pada hari Kamis, tanggal 24 Maret 2016 pukul 09.00 WIB Kabadiklat Kemhan Mayor Jenderal TNI Hartind Asrin secara resmi menutup 3 Diklat sekaligus yaitu Diklat Fungsional Pembentukan Auditor Ahli, Diklat Teknis Administrasi Umum Tk. III Gelombang I dan Diklat Teknis Alih Golongan dari Golongan II ke Golongan III Bagi PNS Gelombang I Kemhan TA. 2016 bertempat di Aula Tentara Pelajar Lt.II Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan Jalan Salemba Raya 14 Jakarta, masing-masing Diklat berlangsung selama dua bulan, yaitu sejak tanggal 1 Februari sampai dengan 24 Maret 2016.

Sesuai Laporan penyelenggaraan Diklat yang dibacakan oleh Kabid Opsdiklat Kolonel Adm. Sarma Balige Panjaitan, S.Sos melaporkan bahwa Diklat Fungsional Pembentukan Auditor Ahli diikuti 40 orang peserta dengan nilai tertinggi 84,65, nilai terendah 71,06, nilai rata-rata 78,32 kualifikasi kelulusan Baik sekali 8 orang, baik 32 orang, dan Ujian Sertifikasi JFA diikuti peserta Diklat 40 orang yang keseluruhannya peserta Diklat dinyatakan lulus, Diklat Teknis Administrasi Umum Tingkat III di ikuti 25 peserta Diklat dengan nilai tertinggi 86.34, nilai terendah 76,69, nilai rata-rata 82,65 dengan kualifikasi kelulusan memuaskan 1 orang, Baik sekali 21 orang, baik 3 orang dan Diklat Teknis Alih Golongan dari Golongan II ke Golongan III Bagi PNS Gelombang I diikuti 40 peserta Diklat dengan nilai tertinggi 86,34 nilai terendah 76,69 nilai rata-rata 82,65 dengan kualifikasi kelulusan memuaskan 2 orang, baik sekali 34 orang dan baik 4 orang.

Dalam awal sambutannya, Kabadiklat Kemhan mengatakan Sebagaimana telah disampaikan pada saat amanat saya pada pembukaan Diklat, secara umum sasaran penyelenggaraan Diklat Fungsional dan Diklat Teknis adalah tersedianya sumber daya manusia Kemhan dan TNI yang memiliki kompetensi dan kualifikasi sesuai jenjang jabatan dan bidang tugasnya, serta memiliki sikap dan perilaku sesuai dengan ketentuan.

Lebih Lanjut, Kabadiklat Kemhan menyampaikan bahwa Penyelenggaraan Diklat Fungsional Pembentukan Auditor Ahli merupakan upaya menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur yang memiliki kualifikasi dan kompetensi untuk bertugas dibidang pengawasan dan auditing serta dapat diusulkan untuk diangkat dalam jabatan Fungsional Auditor di lingkungan Kemhan dan TNI.

Demikian pula halnya dengan penyelenggaraan Diklat Teknis Administrasi Umum Tingkat III merupakan upaya menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur yang memiliki kompetensi berupa pengetahuan dan keterampilan di bidang pengelolaan administrasi/ketatausahaan meliputi penyusunan dan penataan naskah dinas, bentuk dan pengelompokan naskah dinas, dan pengamanan naskah dinas. Sedangkan untuk, penyelenggaraan Diklat Teknis Alih Golongan dari Golongan II ke Golongan III bagi PNS merupakan upaya menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur yang memiliki kepribadian, sikaTUP Editor 2016 01p dan   perilaku, serta pengetahuan dan keterampilan sesuai tuntutan kompetensi Jabatan bagi PNS Golongan III.

Kabadiklat Kemhan  mengucapkan “selamat atas keberhasilan alumni Diklat dalam mengikuti Diklat sampai dengan dinyatakan lulus. Keberhasilan dalam menyelesaikan Diklat adalah cermin hasil kerja keras dan keseriusan Alumni Diklat. Untuk itu Kelulusan Diklat harus berbanding lurus dengan peningkatan kualitas kerja serta sikap dan perilaku. Jangan cepat puas dengan apa yang telah peserta Diklat capai. Teruslah belajar, berpikir dan berbuat untuk mengembangkan diri dalam menghadapi tantangan tugas tanggung jawab, kedepan dan dimanapun saudara bertugas.

 

Mengakhiri sambutannya Kabadiklat Kemhan mengucapkan terima kasih kepada Kapusdiklatwas BPKP, serta semua pihak atas partisipasi, kontribusi serta kesediaannya bekerja sama dalam penyelenggaraan diklat  ini.

 

Hadir dalam upacara penutupan Diklat tersebut Kapusdiklat Badiklat Kemhan, Pejabat Eselon III, Eselon IV Pusdiklat Tekfunghan, Widyaiswara Madya,  dan tamu undangan lainnya.

 

 




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia