PENANDATANGANAN PERJANJIAN KINERJA DI LINGKUNGAN DITJEN POTHAN KEMHAN TA.2020

Selasa, 4 Februari 2020

Direktorat Jenderal Potensi Pertahanan melaksanakan kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kinerja sebagai kewajiban terkait pelaksanaan Program Kerja yang sudah diatur oleh Kemenpan RB.

Kegiatan ini dipimpin oleh Dirjen Pothan Kemhan Prof. Dr. Ir. Bondan Tiara Sofyan, M. Si, dihadiri Sesditjen Pothan, Direktur Bela Negara, Direktur Sumdahan, Direktur Veteran, Direktur Tekindhan serta Pejabat Eselon III dan IV di lingkungan Setditjen Pothan Kemhan yang dilaksanakan pada hari Senin (03/02/2020) di Ruang Rapat Gedung R. Suprapto Lt. 2.

Dalam sambutannya Dirjen Pothan Kemhan menyampaikan bahwa tujuan perjanjian kinerja ini adalah sebagai wujud komitmen antara penerima dan pemberi amanah untuk meningkatkan integritas, akuntabilitas kinerja di samping itu juga sebagai dasar penilaian keberhasilan organisasi.

Dirjen Pothan juga memberikan penekanan untuk selalu check and re-check sebagai wujud pengawasan dan pengendalian terhadap anggota. Sebagai akhir sambutan Dirjen Pothan mengharapkan di tiap-tiap Subdit sudah terpasang Time line sebagai acuan dalam pelaksanaan program kerja.

Kegiatan penandatanganan Perjanjian kinerja ini berjalan dengan tertib, aman dan lancar. (Red Bag Datin)

FOTO-FOTO KEGIATAN KLIK DISINI




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia