SEMINAR PPRA LX LEMHANNAS RI

Selasa, 21 Juli 2020

Jakarta – Selasa (21/07), Dirjen Pothan Kemhan Prof. Dr. Ir. Bondan Tiara Sofyan, M.Si., hadir sebagai Penanggap pada Seminar PPRA LX LEMHANNAS RI dengan tema “Nasionalisme di Tengah Tantangan Pandemi COVID-19” di gedung Pancagatra Lantai 3 Lemhannas RI.

Seminar ini menghadirkan beberapa tokoh Nasional, yaitu Gubernur Lemhannas, Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo, Sekjen Kemendikbud RI Prof. Ainun Na’im, Ph.D., M.B.A., Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Guru Besar FK UGM Yogyakarta Prof. dr. Ali Gufron Mukti, M.Sc., Ph.D. dan Prof. Rhenald Kasali, Ph.D. serta hadir juga secara online Putri Presiden RI ke 4 Alissa Wahid.

Dalam tanggapannya, Dirjen Pothan Kemhan menyampaikan bahwa sistem pertahanan di Indonesia adalah Sistem Pertahanan Rakyat Semesta dimana semua warga negara ikut serta dalam bela negara. Selain pertahanan militer ada juga pertahanan nirmiliter. Pandemi Covid-19 merupakan salah satu ancaman non militer sehingga yg menjadi kekuatan utamanya adalah Kemenkes RI yang dibantu oleh unsur-unsur lainnya. Beliau juga menegaskan bahwa di satu sisi Pandemi Covid-19 ini merupakan sebuah anugerah untuk membangkitkan jiwa kita dalam merawat Negara ini dan memastikan akan tetap ada untuk seterusnya sebagai salah satu implementasi dari nilai-nilai dasar belanegara.

Kegiatan ini berjalan dengan tertib, aman dan lancar. (Red. Bag Datin).




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia