TRANSLATE

ITJEN KEMHAN MENINGKATKAN KEMAMPUAN DALAM PENGELOLAAN KEARSIPAN

Selasa, 3 Maret 2020

Jakarta, (Selasa, 3 Maret 2020)

Kepala Bagian Umum (Kabagum) Itjen Kemhan Kolonel Kav Edi Sutjipto, S.I.P., M.Hum mewakili Ses Itjen Kemhan Brigjen TNI Dwi Mastono, S.E., M.M. membuka kegiatan sosialisasi pengelolahan kearsipan Itjen Kemhan TA 2020 yang dilaksanakan di Ruang Rapat (Rupat) Lantai II Itjen Kemhan RI jalan Merdeka Barat no 13-14 Jakarta Pusat ( Senin, 2/3/2020).

Dalam sambutannya mengatakan bahwa para peserta sosialisasi yang hadir pada hari ini ikuti kegiatan ini dengan baik tanyakan hal-hal yang belum dimengerti kepada nara sumber, karena hal ini merupakan tanggung jawab kita bersama”.

Itjen Kemhan dalam kearsipannya menjadi Leader bagi Satker lainnya dalam hal ini, apabila Itjen sendiri yang sifatnya baik atau kurang tertib dalam kearsipan maka menjadi tanda tanya pada kita semua karena Itjen sebagai parameter dari Satker- Satker lainnya”(Ungkapnya)

Selanjutnya kegiatan sosialisasi disampaikan oleh Bapak Bambang Soejitno, S.E. yang jabatan sehari hari sebagai Kasubag Arsip dan Dokumen (Ardok) Bag TU dan Protokol Setjen Kemhan RI menjelaskan tentang kearsipan mulai dari sejarah arsip sampai dengan pengarsipan secara baik dan benar.

Arsip menurut UU no 43 Tahun 2009 Arsip adalah rekaman kegiatan atau peristiwa dalam berbagai bentuk dan media sesuai dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang dibuat dan diterima oleh lembaga negara, pemerintah daerah, lembaga pendidikan, perusahaan, organisasi politik, organisasi kemasyarakatan dan perseorangan dalam pelaksanaan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Tujuan diadakan sosialisasi kearsipan dilingkungan Itjen Kemhan ini yang pertama: menjamin penyajian arsip yang autentik dan terpercaya, kedua; menjamin terwujudnya pengelolaan arsip yang andal dan ketiga: menjamin perlindungan kepentingan organisasi Itjen Kemhan hak-hak keperdataan bagi personil Itjen. (Rukh)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia